Games  

5 Game Bahasa Inggris Popular, Dapatkan Kecakapan Berbahasa Asing Hingga Pergi ke Luar Negeri

by Google Play Store

Game Bahasa Inggris Popular, nomis.id – Memilih game rasanya memang sangat berat, namun kembali lagi game apa yang sedang kamu butuhkan. Untuk mendapatkan sebuah game yang sesuai dengan keinginanmu, kamu harus mengetahui terlebih dahulu tujuanmu menginstall sebuah game pada perangkat Android.

Tidak semua game hanya melulu untuk membuatmu merasa tidak lagi jenuh atau game yang bertujuan untuk bersenang-senang saja. Kamu yang memiliki tujuan untuk belajar Bahasa Asing terutama Bahasa Inggris bisa menyimak artikel ini sampai selesai, karena kami telah memberikan rekomandasi game Bahasa Inggris popular.

Salah satu yang membuat orang mudah berbahasa Inggris adalah melalui bermain game. Kamu juga bisa menggunakan cara yang sama seperti berikut untuk mulai belajar berbahasa asing sesuai dengan keinginan atau kebutuhanmu.

5 Game Bahasa Inggris Popular di Android

1. Game Grammer Bahasa Inggris

Game bahasa inggris besutan Wobble Monkey English ini merupakan game dengan rating tertinggi, yakni 4.8 bintang. Dengan begitu sudah dapat dipastikan bahwa game ini telah banyak digunakan oleh para penggunanya.

game bahasa inggris popular
by Google Play Store

Belajar Bahasa Inggris menjadi cepat dengan sedingnya berlatih melalui game ini. Kamu juga akan mendapatkan banyak tantangan saat bermain game ini, sesuai dengan tingkatannya masing-masing. Kamu hanya perlu terus memainkan game tersebut.

Dengan menggunakan game ini kamu akan merasakan metode belajar Bahasa Inggris yang sangat menyenangkan sehingga kamu tidak akan merasakan bosan saat belajar. Game ini tak hanya kuis teks, tetapi juga ada audionya.

2. Kuis Bahasa Inggris – Kubis

Game bahasa inggris ini merupakan game yang mampu menambah kosa kata Bahasa Inggris mu. Kamu juga bisa meminkan banyak kuis berbahasa Inggris pada game ini dengan menguji kemampuan mu perihal kecakapan dalam berbahasa Inggris.

by Google Play Store

Keseruan game ini dapat kamu rasakan dengan langsung memainkannya. Jadilah pengguna selanjutnya yang kesekian ribu dalam bermain game ini. Tampilan dari game ini pun sangat penuh dengan warna, kamu tidak akan merasa jenuh melihatnya.

Kubis ini merupakan permainan game yang bisa mengasah pengetahuan Bahasa Inggris mu. Ada sekitar 20 level dengan tema yang berbeda-beda dalamgame ini. Pastikan kamu bisa menggunakan game ini untuk sekadar bermain dalam beberapa menit saja.

3. Duolingo: Belajar Inggris

Gunakan game bahasa inggris yang satu ini untuk membuatmu bisa memperlancar Bahasa Inggris mu, karena game ini merupakan game yang super interaktif dengan penggunanya dalam belajar Bahasa asing. Tak hanya Bahasa Inggris, kamu bisa mempelajari Bahasa asing lainnya.

by Google Play Store

Game ini sudah menjadi sangat popular dikalangan anak-anak hingga orang dewasa, apalagi banyaknya level yang terdapat dalam game ini. Kamu juga diberikan 3x kesempatan untuk menjawab kuis.

Untuk les di tempat umum biasanya kamu akan dikenakan biaya yang tinggi, namun tidak apabila kamu belajar melalui game yang satu ini, sebab kamu bisa menginstallnya secara gratis melalui Google Play Store.

4. Keterampilan Bahasa Inggris – English Skills

Game ini sangat lucu sekali melihat tampilannya yang dibalut dengan warna-warna pastel yang enak dilihat mata. Kamu bisa memainkan game ini dengan mudah dan menyenangkan. Game ini berisi vocabulary yang sangat banyak.

by Google Play Store

Artikel Terkait: 5 Game Edukasi Anak-Anak Belajar Sambil Bermain di Android

Sehingga kamu bisa menambah kosa kata sembari terus meningkatkan level dalam game ini. Jadikan game ini sebagai teman yang setia untuk belajar tata Bahasa dan ejaan dalam Bahasa Inggris dengan benar dan tepat.

Dalam game bahasa inggris ini terdapat 5 permainan mengenai Bahasa Inggris yang akan kamu gunakan nanti dalam kehidupan sehari-hari. Rajinlah untuk menyelesaikan setiap permainan tersebut, karena semakin kamu sering bermain maka semakin sering kamu belajar.

5. Mahir Bahasa Inggris

Game ini memiliki lebih dari 4 ribu ulasan baik yang mana akan membuatmu yakin bahwa game ini pantas untuk menunjang pembelajaranmu dalam berbahasa Inggris. Game yang satu ini merupakan besutan dari Nofta Studio.

by Google Play Store

Dengan game ini, kamu akan diajak untuk belajar Bahasa Inggris dengan baik dan benar. Tentunya menggunakan aplikasi game ini tidak memerlukan biaya (gratis). Selain itu, kamu bisa memainkan game ini secara offline.

Ditambah dengan adanya materi yang super lengkap akan membuatmu tidak merasa kesulitan saat mempelajari Bahasa Inggris dalam game ini. Kamu juga akan melihat bentuk-bentuk cerita dan pidato pendek berbahasa Inggris.

Penutup

Itu dia 5 Game Bahasa Inggris Popular di Android yang dapat membantumu untuk memperlancar komunikasi dan memperbanyak kosa kata dalam Bahasa Inggris.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *